11 April 2014

Hubungan Perkembangan Kanker dan Genetik

Sel kanker

Genetik atau keturunan memainkan peran penting dalam perkembangan beberapa jenis kanker, seperti kanker payudara, usus dan perut. Meskipun begitu, penelitian saat ini menunjukkan bahwa faktor lingkungan seperti tembakau, diet, infeksi, alkohol, obat-obatan, radiasi dan bahan kimia masih lebih berpengaruh daripada faktor genetik dalam perannya mengembangkan kanker.

Semua kanker dipicu karena gen yang berubah. Namun, faktanya hanya lima sampai 10 persen kasus kanker yang disebabkan karena faktor genetik. Faktor genetik kadangkala menjadi penyebab utama kanker, terutama untuk jenis kanker yang sama pada satu keluarga.

Kanker dengan komponen genetik

Beberapa jenis kanker di bawah ini diyakini memiliki hubungan dengan faktor genetik, yaitu:
  • kanker payudara
  • kanker usus
  • kanker perut
  • kanker prostat.

Genetik dan kanker payudara

Kanker payudara adalah kanker yang paling umum pada wanita. Banyak faktor risiko yang bisa mempengaruhi peluang seorang wanita mengidap kanker payudara. Faktor risiko yang paling umum adalah karena menjadi seorang wanita dan bertambahnya usia.

Riwayat keluarga yang juga pernah mengidap kanker payudara atau indung telur juga menjadi faktor risiko penting dalam kejadian kanker payudara. Diketahui, 5 persen dari penderita kanker payudara adalah terkait faktor keturunan.

Genetik dan kanker usus

Kanker usus masuk dalam lima besar kanker di seluruh dunia. Faktor risiko tunggal kanker usus adalah karena usia dan genetik.

Risiko untuk terkena penyakit ini akan meningkat seiring bertambahnya usia. Sekitar 8 dari 10 penderita kanker usus adalah mereka yang berusia 60 tahun atau lebih. Namun kabar baiknya, kanker usus dapat dicegah dengan perubahan diet dan gaya hidup.

Genetik membuat Anda lebih rentan

Faktor genetik mungkin mengindikasikan bahwa sebagian orang akan lebih rentan terhadap kanker daripada orang lain, namun meskipun begitu, faktor lingkunganlah yang diyakini lebih menentukan apakah orang-orang ini akan terkena kanker atau tidak.

Penelitian-penelitian saat ini juga masih menunjukkan bahwa sebagian besar kasus kanker disebabkan karena faktor lingkungan, seperti diet yang buruk dan kebiasaan merokok.

Ketika Anda memiliki riwayat keluarga penderita kanker

Ketika seseorang itu dilahirkan dalam keluarga yang kuat dengan riwayat kanker, maka ia berisiko lebih tinggi dari orang lain untuk mengidap kanker. Biasanya mereka juga memiliki kerabat yang didiagnosis dengan jenis kanker yang sama.

Orang-orang yang memiliki riwayat keluarga yang kuat dengan kasus kanker maka sebelum kanker terjadi ada baiknya berkonsultasi ke spesialis genetik untuk mencegahnya.

Gambar: scienceblog.ru