14 يناير 2018

Tips Sehat Mendonorkan Darah

Donor darah

Donor darah adalah kegiatan penyumbangan darah dari seorang individu untuk tujuan kemanusiaan. Darah yang telah didonorkan akan disimpan di bank darah sebagai stok darah untuk kemudian digunakan sebagai transfusi darah bagi mereka yang membutuhkan.

Di bawah ini adalah tips bagi pendonor sebelum, selama, dan setelah mendonorkan darahnya. Tips ini tidak lain ditujukan agar pendonor tetap sehat dan tidak mengalami hal-hal yang tidak diinginkan pasca pengambilan darah.

Sebelum donor darah

  • Jaga kadar zat besi dalam tubuh dengan mengonsumsi makanan-makanan yang kaya akan zat besi, seperti daging merah, ikan, unggas, kacang, bayam, sereal, dan makanan lain yang diperkaya zat besi.
  • Cukup tidur di waktu malam.
  • Minumlah lebih banyak cairan karena volume darah Anda akan menurun setelah donor.
  • Paling tidak 3 jam sebelum mendonorkan darah, makanlah makanan sehat. Hindari makanan berlemak karena makanan berlemak dapat mengganggu pemeriksaan darah pendonor untuk menentukan apakah darah tersebut mengandung bibit penyakit menular atau tidak.
  • Selalu bawa kartu identitas diri dan kartu donor darah Anda.
Untuk syarat mendonorkan darah, baca Syarat Mendonorkan Darah.

Saat donor

  • Kenakan pakaian dengan lengan yang bisa diangkat sampai ke siku
  • Jika Anda sudah pernah donor darah sebelumnya, kepada petugas yang akan mengambil darah Anda boleh menunjukkan mana lengan favorit Anda dan dimana letak pembuluh darah yang sebelumnya berhasil.
  • Bersikaplah tenang, santai, membaca buku, atau mengobrol dengan pendonor lain.
  • Luangkan waktu untuk menikmati makanan dan minuman ringan di area "refreshment" sesaat setelah mendonorkan darah.

Pasca donor darah

  • Minum cairan lebih banyak dari biasanya.
  • Biarkan strip selama beberapa jam berikutnya.
  • Untuk menghindari ruam kulit, bersihkan area sekitar strip dengan  air atau sabun.
  • Jangan melakukan latihan angkat berat sepanjang hari.
  • Jika lokasi pengambilan darah berdarah, tekan dan angkat tangan lurus ke atas selama sekitar 5-10 menit atau sampai pendarahan berhenti.
  • Jika Anda mengalami pusing setelah mendonorkan darah, segera hentikan semua aktivitas dan duduk atau berbaringlah sampai Anda merasa lebih baik. Hindari melakukan aktivitas dimana pingsan dapat menyebabkan cedera, selama 24 jam ke depan.

Article Resources
  • https://www.redcrossblood.org/donating-blood/tips-successful-donation.html